Pengertian dan Fungsi CWM pada Android

ClockWorkMod atau biasa disebut dengan CWM adalah recovery mode yang sudah di kostumisasi dengan berbagai fitur tambahan sehingga memungkinkan kita untuk melakukan proses seperti backup & restore rom, install Custom Rom, dan kelebihan lain yang tidak terdapat pada recovery mode standard. sebuah Recovery pada perangkat Android, yang bentuk fungsi dan penerapannya hampir serupa dengan recovery default.

CWM

Pada kesempatan kali ini Dzatmiko Blog ingin berbagi tentang Pengertian dan Fungsi CWM pada Android. Mari kita simak!!

Fungsi Menu Recovery Android


CWM
menu system recovery pada android


  1. Reboot system now = Untuk reboot/restar ulang Android
  2. Apply update from sdcard = untuk memilih file dalam SD Card (dalam bentik .zip)
  3. Wipe data/factory reset = untuk reset data pabrik/kembali ke pengaturan awal Android
  4. Wipe cache partition = untuk menghapus cache dalam partition
  5. Apply Update.zip =  untuk memilih file dalam bentuk .zip biasanya digunakan pada saat "root" dan "upgrade"
  6. back-up and restore = untuk mem-backup seluruh data pada ponsel sebelum melakukan instal atau flash agar ponsel tetap aman.
  7. Advanced = dipilihan ini terdapat banyak pilihan yang tersedia, salah satunya partisi SD Card.

Fungsi CWM


* Back Up And Restore


CWM

back up adalah suatu aktifitas menyimpan data yang bertujuan untuk menjaga data. Biasanya back-up yang dilakukan pada Android dilakukan melalui CWM, walaupun ada juga sebenarnya cara back up melalui media lain. Kenapa banyak user Android termasuk saya back up melalui CWM?. Salah satu keuntungan dari backup data adalah jika kita back up melalui CWM, maka seluruh data yang tersimpan akan tersimpan 100%, jadi jika sobat merestore data sobat maka tidak ada satupun data-data yang hilang. Semuanya terlihat utuh. Back Up melalui CWM biasanya disebut dengan Nanroid Back up.

* Instal Custom ROM
Dengan CWM kita dapat melakukan instalasi custom rom langsung dari recovery (CWM) dengan mudah dan tanpa menggunakan bantuan komputer/laptop.

* Partisi SD Card
Partisi adalah proses pembentukan ruang-ruang tertentu pada SD Card, simplenya partisi itu ibarat membagikan ruang penyimpanan sehingga dapat berguna dalam pengoptimalan dan pemberdayaan Android itu sendiri, partisi dapat dilakukan dengan komputer/laptop, namun pada CWM sudah terdapat fitur dimana kita dapat mempartisinya dengan mudah tanpa menggunakan komputer/laptop.

sumber refrensi: google.com

Demikian pembahasan singkat mengenai Fungsi CWM pada Android, mohon maaf jika ada kesalahan kata dalam penulisan. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: